iPhone 14 Resmi Masuk Di Indonesia! Cek Harganya

images iPhone 14 series
Source image apple.com


iPhone 14 Resmi Masuk Di Indonesia! Baru- baru ini sebuah perusahaan besar Yaitu Apple resmi memperkenalkan iPhone 14 seriesnya dalam sebuah acara Apple Event yang di selenggarakan Bulan lalu tepatnya 7 September di Amerika Serikat (AS).

Menurut sebuah situs yang membahas sebuah produk Apple di kabarkan iPhone 14 akan hadir di Indonesia Sekitar 4 November mendatang. Jika memang benar hal ini, tentunya produk tersebut bisa di temukan di setiap gerai ataupun di berbagai outlet tertentu.

Sebelum Resmi dirilis, kabarnya iPhone 14 series akan bisa di pesan di Indonesia ( pre-order ) mulai 28 Oktober mendatang. Dan salah satu Apple Premium Reseller ( APR ) Di Indonesia yaitu, Ibox dan Erafone yang dimana bagian dari Erajaya Grup telah mengumumkan jadwal pre order dan penjualan resminya untuk produk iPhone 14 series. Seperti kerengan resmi Erajaya yang dikirimkan Jumat, 21 Oktober 2022

Erajaya Group akan menghadirkan lini iPhone tercanggih yakni iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max, seluruhnya dengan desain tahan lama dan canggih, pembaruan kamera yang luar biasa, dan berbagai kemampuan keamanan baru yang vital.


Berikut List Harga iPhone 14 Series Yang Akan Hadir Di Indonesia 


  • iPhone 14 

iPhone 14 128 GB: Rp 15.999.000
iPhone 14 256 GB: Rp 18.999.000 
iPhone 14 512 GB: Rp 22.999.000 

  • iPhone 14 Plus

iPhone 14 Plus 128 GB: Rp 17.999.000
iPhone 14 Plus 256 GB: Rp 20.999.000 
iPhone 14 Plus 512 GB: Rp 24.999.000 

  • iPhone 14 Pro

iPhone 14 Pro 128 GB: Rp 19.999.000
iPhone 14 Pro 256 GB: Rp 22.999.000
iPhone 14 Pro 512 GB: Rp 26.999.000
iPhone 14 Pro 1 TB: Rp 30.900.000 

  • iPhone 14 Pro Max

iPhone 14 Pro Max 128 GB: Rp 21.999.000
iPhone 14 Pro Max 256 GB: Rp 24.999.000
iPhone 14 Pro Max 512 GB: Rp 28.999.000
iPhone 14 Pro Max 1 TB: Rp 32.999.000 



Untuk pemesanan iPhone 14 series dapat dilakukan dengan sistem pre-order di laman iBox.co.id dan Eraspace.com, Official Shop iBox dan Erafone di Shopee. Namun untuk pemesanan juga bisa dilakukan secara offline di seluruh jaringan outlet iBox serta gerai Erafone dan Urban Republic tertentu. 

Jadi gimana tertarik ingin membeli atau menunggu untuk penjualan resminya ?
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url