Suluban Beach Keunikan Pantai di antara Tebing Bebatuan BALI

Beberapa hari yang lalu gua memposting 7 Destinasi Menarik di Pulau Dewata Bali yang menjadi salah satu incaran bagi para wisatawan.

Nah.. Kali ini gua mau rekomendasiin salah satu pantai yang cukup terkenal yang memiliki keindahan cukup unik yakni berada diantara tebing bebatuan besar yang hanya dapat di tempuh dengan berjalan kaki dari salah satu penginapan di atas bukit yaitu, Hotel Blue Point'.

Suluban Beach Bali
image by instagram.com/joefil_

Pantai Suluban merupakan salah satu pantai yang terletak di Jalan Labuan Sait - Uluwatu, Pecatu, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali, Indonesia. [ Lihat Maps

Sebagai salah satu pantai dengan keunikannya yaitu berada di antara tebing yang cukup tinggi membuat pantai kerap ramai dikunjungi oleh wisatawan apalagi bagi kamu yang memiliki hobi berselancar 

Sedikit tambahan informasi!

dahulunya pantai ini bernama Blue Point' yang diberikan oleh wisatawan asing yang hendak ingin mengunjungi salah satu pantai di sekitar area Hotel Blue Point'. Karena pantai yang terdekat hanya Suluban Beach makanya di beri nama Pantai Blue Point'. Nama Suluban Beach Bali sendiri berasal dari kata “mesulub” dalam bahasa Bali berarti “lewat dalam sesuatu”. Hal ini memang benar terbukti jika ingin mencapai Suluban Beach maka harus melewati tangga kecil dan celah karang pada tebing bebatuan tersebut.
Hal menarik yang bisa kita jumpai ketika berkunjung ke Pantai Suluban bukan tak lain karena keindahan pantainya yang mampu memikat hati para wisatawan. 

Selain itu karena lokasinya yang berdekatan dengan pura Uluwatu kamu juga dapat menikmati pertunjukan tari Kecak di Pura Uluwatu setelah anda mengunjungi Pantai Suluban.

Tari Kecak Uluwatu Bali
Tari Kecak Yang Diselenggarakan oleh masyarakat sekitar dengan menampilkan aksi pertunjukan seni budaya berupa tarian khas Bali. source, instagram.com/yuyungabdi

Oiya.. kamu juga bisa menonton pertunjukan terlebih dahulu yang diselenggarakan oleh masyarakat sekitar dan mulai mengekspor keindahan Suluban Beach.

Lihat ulasan Pantai Suluban ini di Google Maps

salah satu ulasan menarik dari Google Maps contributor yang telah mengunjungi pantai Suluban Beach.

Google Maps Contributor - arulvlzrs

Lokasi in Google Maps

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url