Curug Citambur Panorama Keindahan Air Terjun Cianjur di Jawa Barat
Cianjur merupakan salah satu daerah kawasan wisata yang menyajikan keindahan
alamnya. Salah satunya yaitu Curug Citambur yang terletak di daerah Jawa Barat
yang menjadi tujuan berlibur khususnya bagi para wisatawan. Banyak tempat seru
dan menarik yang bisa anda nikmati salah satunya yaitu keindahan dan pesonanya
Curug Citambur.
by @ridwan_mochammad on Instagram |
Curug Citambur
Cianjur - Jawa Barat, Indonesia
Ringkasan
Sajian air terjun indah di Cianjur tentu akan merelaksasi badan dan
pikiran anda yang haus akan suasana liburan. Jika anda berencana
berkunjung ke Curug Citambur Cianjur, anda bisa simak beberapa
informasinya berikut ini.
Daya Tarik Curug Citambur
Obyek wisata ini menawarkan pemandangan air terjun dengan ketinggian
mencapai 130 meter yang dikelilingi hijaunya tumbuhan. Menariknya, nuansa
Curug Citambur juga disebut-sebut mirip dengan pemandangan di Eropa
loh..
by @handans_photos on Instagram |
Selain memiliki pemandangan yang indah ternyata air terjun ini memiliki
keunikan tersendiri yaitu memiliki tiga tingkatan dan ketinggian
masing-masingnya berbeda-beda. Sehingga membuatnya menjadi semakin
memesona dan tidak bosan dipandang mata.
Curug pertama memiliki ketinggian 12 meter. Selanjutnya untuk tingkatan
kedua, Curug Citambur memiliki ketinggian 116 meter. Sementara tingkatan
ketiga yang lokasinya paling atas setinggi 2 meter.
Anda bisa mengunjungi tempat ini untuk melepaskan penat ataupun healing,
sambil merilekskan tubuh merasakan terpaan angin ditambah dengan
percikan-percikan air yang dihempaskan angin. Dengan udaranya yang begitu
dingin dan segar membuat siapa saja betah berlama-lama disini.
Fasilitas
Destinasi wisata alam Curug Citambur dilengkapi dengan beberapa fasilitas
pendukung wisata diantaranya:
- Tempat parkir kendaraan wisata
- Warung wisata
- Spot foto instagenic
Meskipun fasilitas pendukung yang ada di Curug Citambur masih minim.
Namun tidak akan mengurangi kualitas adventure anda dan orang tercinta.
Destinasi wisata air terjun Curug Citambur cocok untuk dikunjungi bagi
anda yang suka dengan kegiatan adventure dan berpetualang di hutan.
Tips Berkunjung
Liburan yang menyenangkan bisa anda dapatkan di Curug Citambur dengan
beberapa tips berikut ini.
Jika ingin berkunjung sebaiknya datang di pagi hari saat cuaca sedang
bagus dan cerah.
Waktu terbaik untuk mengunjungi Curug Citambur yaitu ketika akhir pekan
apalagi bareng dengan orang tercinta.
Jangan lupa bawa baju ganti serta kamera untuk menikmati sensasi liburan
yang tak terlupakan di Curug Citambur.
Harga Tiket Masuk Curug Citambur
Menghabiskan waktu libur dengan menikmati keindahan air terjun menjadi
hal yang menyenangkan. Selain keindahan dan pemandangannya yang mempesona,
Curug Citambur juga bisa anda nikmati dengan biaya murah meriah
loh..
Harga tiket masuk Curug Citambur : Rp.10.000/orang.
Untuk biaya tambahan yang harus dikeluarkan ketika berkunjung ke Curug
Citambur yaitu tiket parkir kendaraan Rp.2.000/motor dan Rp.5.000/mobil.
(Harga tiket masuk wisata alam Curug Citambur dan biaya lainnya bisa
berubah setiap waktu).
Alamat dan Rute Lokasi
Untuk mengunjungi obyek wisata alam Curug Citambur, anda tidak akan
merasa kesulitan. Lokasi dari air terjun Curug Citambur berada di
Karangjaya, Pasirkuda, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Lihat Maps
Jarak destinasi wisata alam Curug Citambur jika anda berangkat dari pusat
kota Cianjur kurang lebih 83 km. Anda bisa mengunjungi Curug Citambur
Cianjur menggunakan kendaraan dengan menempuh waktu sekitar 3 jam
perjalanan.
Lokasi In Google Maps