9+ Profesi Yang Bisa Membuat Kamu Keliling Dunia Secara GRATIS!!!


kerja sambil jalan-jalan keliling dunia ? so.. pasti udah jadi impian banyak orang. Ibaratnya, udah jalan-jalan dibayar lagi. Melihat indahnya berbagai penjuru dunia tanpa perlu keluar biaya. Bahkan tak jarang jika persaingan untuk mendapatkan pekerjaan tersebut semakin ketat.

Jadi, jika travelling atau keliling dunia menjadi impian, maka beberapa rekomendasi pekerjaan berikut patut dicoba jika Anda ingin bekerja sambil keliling dunia.

Wartawan/Jurnalis

Wartawan/Jurnalis
Image by Freepik

Menjadi seorang wartawan/jurnalis tentunya bisa membuat Anda keliling dunia. Meliput berbagai acara internasional maupun berdasarkan penugasan tertentu di suatu negara. Seorang jurnalis juga bisa sekalian mengenal berbagai budaya berbeda saat wawancara di mana kamu harus meliput sebuah berita di negara lain.

Profesi ini cukup menyenangkan karena bisa travelling dan pastinya dibayar oleh perusahaan. 

Biasanya skill khusus yang diperlukan agar bisa menjadi wartawan atau jurnalis adalah kemampuan mengumpulkan berita, komunikasi yang baik untuk mewawancarai narasumber, dan kemampuan menulis yang baik. Kadang juga udah sepaket jadi fotografer atau videografer juga. Jadi wartawan harus mampu beradaptasi dengan baik dan juga berfikir secara kreatif dan kritis.

Tour Guide

Tour Guide
Image by Freepik

Menjadi tour guide atau pemandu wisata juga membuka peluang Anda keliling dunia lho. Terlebih pariwisata dunia kembali bergeliat pasca pandemi. Banyak masyarakat yang telah rindu bepergian keliling dunia kembali dan itulah momen menyenangkan bagi seorang pemandu wisata.

Nah, kalau kamu suka ngobrol sama orang atau suka jalan-jalan, pas banget deh kerjaan ini. Sebagai seorang tour guide, tugas kamu adalah membawa tamu mengunjungi tempat wisata di negara tujuan dan menjamin kepuasan dan keamanan para tamu.

Kreator Konten

Kreator Konten
Image by pressfoto on Freepik

Anda suka membuat konten? Nah pas banget sama kerjaan yang satu ini. Selain di media sosial maupun blog pribadi, menjadi seorang travel vlogger maupun blogger bisa membawa Anda singgah ke berbagai belahan dunia lho. Anda tinggal kunjungi saja destinasi top dunia dan abadikan momen seru Anda di sana!

Bahkan sekarang ini ada banyak sekali Travel blogger dari Indonesia yang sudah bekerja secara professional. Tak perlu lagi memikirkan pengajuan cuti yang ribet untuk liburan. Tak perlu juga mengeluarkan uang untuk berlibur. Yang ada anda dibayar untuk berlibur. Tertarik Bukan?

Freelancer

Freelancer
Image by Lifestylememory on Freepik

Di zaman sekarang banyak profesi yang tidak mengharuskan untuk datang ke kantor. Asalkan ada internet aja bisa kok. Istilah kerennya adalah remote work (kerja jarak jauh). Contoh profesi yang bisa kerja secara remote adalah IT programmer, web developer, digital marketing, desain grafis, dan masih banyak lagi.

Selain itu ada juga para freelancer (pekerja lepas) yang tidak terikat dengan sebuah perusahaan.

Pramugari

Pramugari
Image by wavebreakmedia_micro on Freepik

Pramugari atau disebut juga dengan cabin crew. Merupakan pekerjaan yang sangat diminati karena lowongannya yang cukup banyak karena permintaan yang besar, selain itu kualifikasi yang diminta juga tidak terlalu tinggi. Kesannya pramugari hidupnya sangat glamour. 

Dengan seragamnya yang membanggakan, mereka terbang dari satu negara ke negara lain dan menginap di hotel mewah. Tidak jarang pun mereka punya waktu luang untuk travelling di negara tujuan sebelum kembali lagi ke negara asal. Gaji pramugari termasuk cukup tinggi, apalagi jam kerjanya tidak sebanyak jam kerja orang kantoran.

Pilot

Pilot
Image by wavebreakmedia_micro on Freepik

Seorang diplomat tentunya bertugas sebagai duta negara di luar negeri. Diplomat lazimnya dapat menetap di suatu negara tertentu hingga beberapa tahun. Tentunya ini membuka peluang untuk kenal lebih dalam dengan negara yang dituju.

Penerjemah

Penerjemah
Image by Freepik

Jasa penerjemah juga kian dibutuhkan seiring semakin banyaknya konferensi atau event internasional. Dengan tamu lintas negara, peran penerjemah amat krusial dalam membantu peserta memahami isi perbincangan di dalamnya.

Ikut Program Work And Holiday

Ikut Program Work And Holiday
Image by Freepik

Kalau kamu mau tinggal sambil kerja di luar negeri tapi tidak dalam jangka waktu yang panjang, boleh cobain yang namanya work and holiday visa (WHV). Dengan visa ini kamu bisa tinggal dan mencari pekerjaan di negara tersebut selama setahun, ada juga beberapa yang bisa diperpanjang sampai 2-3 tahun.

Yang paling populer adalah working holiday di Australia. Saya sendiri pernah tinggal dan bekerja di Australia dengan jenis visa ini. Kerjanya yang casual aja, sebagai waitress. Cuma ya itu, kerja di Australia gajinya dihitung per jam dan tinggi.

Diplomat

Diplomat
Image by rawpixel.com on Freepik

Seorang diplomat adalah orang yang ditunjuk oleh negara untuk melakukan diplomasi dengan negara lain atau organisasi internasional. Fungsi utama seorang diplomat berkisar pada representasi dan perlindungan kepentingan dan warga negara dari negara pengirim, serta promosi informasi dan hubungan persahabatan.

Selain bisa jalan-jalan, mereka dituntut memiliki tanggung jawab yang tinggi karena mereka mewakili suatu negara di kancah internasional. Untuk itu, seorang diplomat dituntut punya kepribadian dan karakter yang baik. 

Tertarik menjadi diplomat? Selain pendidikan sarjana, Anda dituntut memiliki keahlian bernegosiasi serta bahasa asing yang mumpuni. Di Indonesia, profesi diplomat sendiri dikelola oleh Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia.

Crew Kapal Pesiar

Awak Kapal Pesiar
Image by ArthurHidden on Freepik

Ingin menghabiskan musim dingin di Islandia? Atau musim panas di semenanjung Afrika? Awak kapal pesiar bisa menjadi pekerjaan yang pas untuk Anda. Sebuah kapal pesiar yang mewah membutuhkan tenaga untuk beraneka macam departemen seperti koki, dokter, pekerja seni, cleaning service, hingga terapis kecantikan.

Kesimpulan

Walaupun kriteria kandidat yang diperlukan tentu berbeda antara pekerjaan yang satu dengan yang lain. Anda tetap dituntut memiliki keahlian yang relevan serta customer service skill yang mumpuni jika memimpikan pekerjaan di bidang ini.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url