Danau Paisu Pok - Danau Air Hitam di Bangai Sulawesi Tengah
Danau Paisu Pok atau dalam bahasa setempat air hitam yang merupakan
danau cantik yang terletak di Desa Luk Panenteng, Kecamatan Bulagi Utara,
Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah.
Danau Paisu Pok source image : Instagram.com/anakpulo_
|
Kalian pastinya tentu tahu kalau Indonesia punya banyak potensi wisata alam
yang belum banyak dijamah oleh para traveler. Jika biasanya kamu cuma mampir
ke destinasi populer seperti , Bali, Lombok, atau Raja Ampat, kali kami coba
deh merapat sedikit ke daerah Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah.
Di daerah Kelurahan Banggai terdapat sebuah kolam alami yang cantik nan
alami dengan air kebiruan yang super jernih bernama Danau Paisu Pok.
Sayangnya, meski penuh pesona yang memikat, tempat wisata alam ini belum
terurus dengan baik sehingga tak banyak pengunjung yang datang ke
sana.
Ada alasan tersendiri mengapa kolam alami ini punya nama Paisu Pok yang
berarti air hitam. Masyarakat setempat menyebutnya demikian karena warna air
di sekitar danau yang hampir menghitam. Padahal, itu semua adalah pantulan
dari rumput yang tumbuh di bagian dasar sehingga air yang berwarna biru
terlihat lebih gelap.
source image : instagram.com/yhana_simbangu |
Dulunya, danau ini dipenuhi dengan air asin. Namun seiring berjalannya
waktu, di kolam tersebut juga terdapat air tawarnya.
Yang menjadi daya tarik utama Paisu Pok bukan cuma sejarah keberadaannya.
Kondisi air yang super jernih adalah alasannya. Saking beningnya, kamu
bahkan melihat isi dalam kolam dengan mata telanjang. Ketika sudah berada di
sana, jangan cuma foto-foto saja. Kamu tentu tak ingin melewatkan kesempatan
untuk berenang, bermain air, terjun dari tebing, atau santai-santai di ban
pelampung, kan?
Hal lain yang perlu kamu ketahui dari surga dunia yang cantik ini adalah
tempatnya yang dikelilingi oleh hutan dan jauh dari kawasan perkotaan. Jauh
dari polusi dan banyak pohon rindang yang tumbuh di sekitar kolam alami
tersebut. Terbayang dong betapa sejuknya udara di sana? Cocoklah didatangi
oleh kamu yang benar-benar mendambakan syahdunya nuansa liburan yang dekat
dengan alam sekitar. Pikiran dan tubuh pasti segar kembali deh sepulangnya
dari sana
Bagi para pencinta alam, Anda bisa berkunjung ke salah satu objek wisata di
Sulawesi Tengah, yakni Danau Paisu Pok Luk Panenteng. Objek wisata ini
disebut-sebut sebagai surga tersembunyi bagi wisatawan.
Gimana ? Tertarik ingin Mengunjungi Danau Paisu Pok?